Uncategorized

The Visual Marketing Revolution

Diamond, Stephanie. 2015. “The Visual Marketing Revolution”. Jakarta: PT Serambi Ilmu Semesta

 

Ketika kita melihat sesuatu, Kita membuat tampilan viasualnya dan menyimpannya di dalam otak kita. 7

Para peneliti pendidikan di departemen tenaga kerja mengunkapkan bahwa lebih dari 83% pembelajaran kita terjadi secara visual. 7

Pemasaran visual terbaik adalah emnyajikan informasi terbatas dan dapat dipahami dengan sekilas. 9

Siasat berpikir visual adalah mebuat hal yang ada dalam pikiran anda dapat dimengerti orang lain (dan kadang-kadang diri sendiri). 9

Khalayak anda sedang berusaha mencari pola dan menghubungkannya dengan hal-hal yang sudah dikenal. 9

Anda akan menggunakan peta-peta untuk menunjukkan pada orang lain cara “menjelajah” dari sebuah ide ke ide lainnya. 9

Sebukah infografis dari KISSmetrics yang dikenal sebagai “Bagaimana warna mempengaruhi pembelian?” melaporkan bahwa 1% dari orang yang berbelanja terpengaruh oleh suar dan bau, 6% oleh tekstur, dan 93% oleh tampilan visual. 10

Anda perlu menyadari bahwa konten tampilan visual mungkin saja tidak mengenai sasaran untuk semua pelanggan karena mereka tidak melihat hal-hal yang menurut anda dilihat oleh mereka. 11

Menurut penelitian, sebagian besar orang akan membaca keterangan foto setelah melihat fotonya. 11

Blog-blog yang berisi teks, gambar, dan video adalah yang paling sering ditautkan. 11

Enam plus lima kunci membujuk orang. 13-15

  1. Timbal balik, memberi lebih (over deliver) etu selalu lebih baik.
  2. Bukti (Pengaruh) sosial, Orang ingin melihat orang lain melakukan sesuatu terlebih dahulu sebelum mereka mencobanya sendiri. Apabila mereka tidak melhiat halaman penghargaan/pujian (testimonial). Mereka akan bertanya-tanya
  3. Menyukai, apabila anda terlihat sulit diajak bekerja sama atau tidak dapat dipercaya, bisnis anda akan lenyap. Lakukan sesuatu untuk memberitahukan jati diri anda.
  4. Otoritas, orang mempercayai mereka yang telah mencapi status tertentu.
  5. Kelangkaan , orang takut ketinggalan sesuatu yang mungkin didapat oleh orang lain
  6. Komitmen dan konsistensi, Apabila pelanggan anda percaya bahwa dia telah berkomitmen untuk membeli dan itu merupakan keputusan yang rasional, dengan senang hati dia akan memenuhinya.
  7. Penggunaan Cerita, anda harus melihat cerita yang disajikan dan menilai kekuatan dari cerita tersebut.
  8. WIIFM (What’s in it for me?/apa untungnya bagi saya?), Lupakan gaya tersamar , orang tidak punya waktu untuk mencari tahu (manfaat dari produk)
  9. Membangun hubungan, Para pelanggan melihat anda sebagai seseorang dan melihat cara anda menyukai mereka
  10. Mencoba terlebih dahulu, ini adalah cara bagi ara pelanggan membuat komitmen kecil
  11. Komitmen untuk menjadi “hijau” atau bagian dari komunitas yang lebih besar, Jika produk-produk anda memnuhi standar hijau (ramah lingkungan), orang akan merasa senang melakukan bisnis dengan anda.

Kami tidak membuat banyak persona karena kami menempatkan mereka sebagai produk sampingan dari proses penyelidikan. 23

Pengembangan persona terjadi melalui penemuan. 23

Tiga hal dalam setiap bisnis yang dapat dilakukan untuk meningkakan penjualan :. 24

  1. Menaikan harga
  2. Meningkatkan jumlah pembelian tiap orang
  3. Meningkatkan jumlah pelanggan

Pesan pemasaran anda di media sosial akan mempunyai pengaruh besar hanya jika pesan tersebut mengenai sasaran yang tepat.

Untuk memahami pelanggan, anda harus terus fokus untuk memberikan nilai. Hal ini termasuk memantau percakapan mereka, menyediakan konten yang dapat membantu mereka dan dukungan dari pelanggan istimewa. 24

Sebuah pesan yang ditujukan kepada semua orang justru tidak akan terdengar oleh satu orang pun. 25

 

Achtung! : Isi dari artikel blog ini diupdate secara berkala selama saya masih membaca buku ini, jadi sering-sering berkunjung aja yah ke blog ini 🙂

Notice! : Seluruh kutipan diambil tanpa melalui perizinan dari penerbit, bila pembaca ingin mengutip kutipan diatas, jangan lupa untuk mencantumkan sumber blog dan bukunya yah 🙂

Leave a comment